Pemberdayaan Kader Posyandu dalam Pencegahan Stunting serta Pelatihan Pengelolaan Keuangan Keluarga di Desa Batur Utara

Authors

  • Made Dharmesti Wijaya Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Warmadewa, Indonesia
  • Anak Agung Gede Indraningrat Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, Universitas Warmadewa, Indonesia
  • Ida Ayu Agung Idawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Warmadewa, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.22225/csj.7.2.2025.165-172

Keywords:

PKM, stunting, pelatihan, pengelolaan keuangan

Abstract

Stunting pada balita masih menjadi salah satu permasalahan kesehatan di masyarakat. Pihak desa dan posyandu juga masih kesulitan dalam mengedukasi masyarakat untuk gemar makan ikan, terutama ikan mujair yang banyak terdapat di danau batur, sebagai salah satu upaya peningkatan gizi balita dan anak-anak melalui makanan kaya protein yang mudah didapat di lingkungan sekitar. Selain itu, keterampilan mitra dalam pengelolaan keuangan sederhana skala rumah tangga juga masih terbatas. Mitra juga berharap dapat diberikan gambaran atau ide-ide usaha sederhana untuk menambah pemasukan keluarga. Oleh karena itu, dalam kegiatan PKM ini dilakukan pemberdayaan mitra sebagai kader dalam pencegahan stunting di Desa Batur Utara yang notabene merupakan daerah tujuan wisata. Mitra juga diberikan pelatihan pembuatan MP-ASI sederhana berbahan dasar ikan mujair. Dalam kegiatan ini juga dilakukan pelatihan pengelolaan keuangan rumah tangga dan pemberian materi mengenai ide usaha sederhana. Metode yang digunakan adalah focus group discussion, penyuluhan dan pelatihan terkait stunting dan pengelolaan keuangan, serta pemberian bantuan. Berdasarkan hasil pretest dan posttest, diketahui bahwa telah terjadi peningkatan pemahaman mitra yang dilihat dari nilai rata-rata 66/100 menjadi 82/100.  Proses monitoring pascakegiatan menunjukkan bahwa bantuan-bantuan yang diberikan berupa alat peraga edukatif, timbangan, tensimeter, susu formula, dan lainnya telah dimanfaatkan dengan baik oleh mitra. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa kegiatan PKM ini telah berjalan baik dan bermanfaat bagi mitra.

References

Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangli. (2022). Kecamatan Kintamani dalam angka 2022. BPS Kabupaten Bangli.

Desa Batur Utara. (2023). Website resmi Desa Batur Utara, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali. https://baturutara.desa.id/

World Health Organization. (2018). Reducing stunting in children: Equity considerations for achieving the global nutrition targets 2025. World Health Organization.

World Health Organization. (2023). Stunting prevalence among children under 5 years of age (%) (model-based estimates). https://www.who.int/data/gho/data/indicators/indicator-details/GHO/gho-jme-stunting-prevalence

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. (2022). Buku saku hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) 2022. Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan.

Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia. (2023). Presiden targetkan angka stunting di Indonesia turun hingga 14 persen pada 2024. https://www.setneg.go.id/baca/index/presiden_targetkan_angka_stunting_di_indonesia_turun_hingga_14_persen_pada_2024

De Sanctis, V., Soliman, A., Alaaraj, N., Ahmed, S., Alyafei, F., & Hamed, N. (2021). Early and long-term consequences of nutritional stunting: From childhood to adulthood. Acta Biomedica, 92(1), e2021168. https://doi.org/10.23750/abm.v92i1.10796

Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. (2023). Sistem Informasi Desa dan Kelurahan: Direktorat Jenderal Bina Pemerintahan Desa. https://prodeskel.binapemdes.kemendagri.go.id/mpublik/

Bali Post. (2023). Desa Batur Utara kembangkan alpukat Hass, super food seharga Rp250 ribu per kilo. https://www.balipost.com/news/2023/03/06/326732/Desa-Batur-Utara-Kembangkan-Alpukat-Hass-Super-Food-Seharga-Rp250-Ribu-Per-Kilo.html

Downloads

Published

2025-06-04

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)