Pelatihan Pemasangan Kateter pada Perawat Fasilitas Kesehatan Tingkat 1
DOI:
https://doi.org/10.22225/csj.7.2.2025.143-148Keywords:
Kateterisasi urin, perawat, keterampilan, kateterAbstract
Kateterisasi urin merupakan prosedur pemasangan selang (kateter) melalui uretra. Kateter dimasukkan ke dalam kandung kemih sebagai upaya untuk membantu pengeluaran urin dari dalam tubuh. Prosedur ini umumnya dilakukan apabila sesorang kesulitan mengeluarkan urin akibat adanya hambatan pada saluran kencing, infeksi, maupun pemantaun urin paska tindakan operatif. Prevalensi pemasangan kateter urin ini adalah sebesar 12-21% di rumah sakit dan 6-13 % di komunitas. Mitra pada kegiatan ini adalah perawat. Kegiatan pengabdian ini dilakukan dalam upaya untuk memenuhi kebutuhan mitra terkait update ilmu dan keterampilan (skill) tenaga kesehatan khususnya pada prosedur pemasangan kateter urin. Pelaksanaan kegiatan dimulai dengan diadakannya proses diskusi, baik diskusi antara mitra dengan tim pengabdian, serta diskusi internal antara anggota tim pengabdian. Tahap berikutnya dilanjutkan dengan pelaksanaan kegiatan, serta diakhiri oleh proses monitoring dan evaluasi. Mitra yang hadir berjumlah 7 orang. Mitra memiliki latar belakang pendidikan perawat dengan rentang usia 25-32 tahun. Mitra didominasi oleh jenis kelamin laki-laki dibandingkan dengan wanita. Rerata hasil evaluasi skill mitra berdasarkan penilaian ceklist sebesar 80 poin. Kesimpulan yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu kegiatan edukasi dan pelatihan mampu meningkatkan keterampilan mitra dalam hal pemasangan kateter. Kegiatan berlangsung dengan baik karena seluruh indikator keberhasilan program terpenuhi. Kegiatan pelatihan sebaiknya dilakukan secara konsisten karena penyegaran ilmu dan keterampilan tenaga kesehatan sangat penting untuk mendukung hasil terapi yang lebih optimal.
References
Aryastuti, A. A., Cahyawati, P., & Permatananda, P. A. N. K. (2020). Cadre Training in Managing Toddler Mother Classes in Kerta Payangan Village, Gianyar. WARDS 2019: Proceedings of the 2nd Warmadewa Research and Development Seminar (WARDS), 27 June 2019, Denpasar-Bali, Indonesia, 179. https://doi.org/10.4108/eai.13-12-2019.2298895
Cahyawati, P. N., Aryastuti, A. A. S. A., & Evayanti, L. G. (2020). Pemberdayaan Satgas Gotong Royong Berbasis Desa Adat Dalam Pencegahan COVID-19 di Banjar Serongga Pondok, Tabanan. WICAKSANA: Jurnal Lingkungan Dan Pembangunan, 4(2), 1–6. https://doi.org/10.22225/wicaksana.4.2.2674.1-6
Cahyawati, P. N., Ayu, P., Kasih, N., Lestarini, A., Sri, A., Aryastuti, A., Luh, N., & Puspa, A. (2023). Pendampingan Kesehatan Dan Keselamatan Kerja Dan Digital Marketing Pada Kelompok UMKM Laundry. 7(2), 1–6.
Cahyawati, P. N., Pradnyawati, L. G., & Ningsih, N. L. A. P. (2021). Analisis dan Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Pada Masa Pandemi Covid-19 Pada Pekerja Salon dan Spa. COMSERVA: Jurnal Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat, 1(7), 328–334. https://doi.org/10.36418/comserva.v1i7.50
Cahyawati, P. N., & Saniathi, N. K. E. (2022). Edukasi dan pendampingan perilaku hidup bersih dan sehat pada cleaning service klinik pratama di denpasar. Jurnal Sewaka Bhakti, 8(April), 49–56.
Cahyawati, P. N., & Sudarsana, P. A. (2017). Penerapan Mind Map pada Mahasiswa Blok Special Topic ( Pirene ) di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan ( FKIK ) Universitas Warmadewa pembelajaran pada Blok Special Topic pembelajaran di Blok Special Topic. 2(1), 19–25. https://doi.org/10.22225/WMJ.2.1.81.19
Cahyawati, P. N., Yogiswara, G. C., Lestarini, A., Aryastuti, A. A. S. A., & Permatananda, P. A. N. K. (2024). Pelatihan Cardiopulmonary Resuscitation pada Tenaga Kesehatan Klinik Pratama di Denpasar. Community Service Journal (CSJ), 6(2), 82–85. https://doi.org/10.22225/csj.6.2.2024.82-85
Dewi, N. W. E. S., Cahyawati, P. N., Parameswara, A. A. G. A., & Permatananda, P. A. N. K. (2023). Penyuluhan Bahaya Hipertensi Dan Pelatihan Branding Serta Strategi Pemasaran Kompos Di Rumah Kompos Desa Adat Padang Tegal, Ubud. Jurnal Pengabdian Masyarakat Medika, 133–139. https://doi.org/10.23917/jpmmedika.v3i2.2178
Lestarini, A., Subrata, T., Agung, A., & Raka, G. (2024). Peningkatan Imunitas pada Kelompok Prolanis Puskesmas IV Denpasar Selatan Selama Pandemi COVID-19. 15(1), 128–135.
Lestarini, A., Subrata, T., Datya, A. I., Cahyawati, P. N., & Aryastuti, S. A. (2023). Pelatihan Bantuan Hidup Dasar dan Aktivasi Sistem Emergensi Kepada Karyawan Hotel di Denpasar. INCOME: Indonesian Journal of Community Service and Engagement, 2(4), 511–517.
Malzaliana, Agustiani, S., & Maryana. (2023). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepatuhan Perawat Dalam Pelaksanaan Protap Pemasangan Kateter Urin. Jurnal Penelitian Perawat Profesional, 4(November), 1377–1386.
Nababan, T. (2020). Pemasangan Kateter Dengan Kejadian Infeksi Saluran Kemih Pada Pasien Di Ruang Rawat Inap. Jurnal Keperawatan Prio, 3(2), 23–30.
Permatananda, P. A. N. K., Pandit, I. G. S., Indah, N. P., Riandra, K., Cahyawati, P. N., & Lestarini, A. (2024). Edukasi Dan Demonstrasi Penatalaksanaan Luka Di Desa Bayung Gede, Kintamani. Jurnal Abdi Insani, 11(2), 1832–1839.
Pradnyawati, L. G., Cahyawati, P. N., & Permatananda, P. A. N. K. (2021). Pemberdayaan Kader dalam Pencegahan IMS dan HIV/AIDS pada Pedagang Perempuan di Kota Denpasar. Jurnal Paradharma, 4(2), 145–150. https://jurnal.undhirabali.ac.id/index.php/para_dharma/article/viewFile/1376/1210
Rulino, L., & Jana, F. Al. (2016). Gambaran Pengetahuan Perawat Tentang Infeksi Saluran Kemih Pasca Pemasangan Kateter Di Lantai 5 Blok B RSUD Koja Jakarta Utara. Jurnal Akademi Keperawatan Husada Karya Jaya, 2(2), 38–41.
Santosa, A., Cahyawati, P. N., Ningsih, N. L. A. P., & Lestarini, A. (2023). Edukasi Kesehatan Covid-19 Varian Omicron dan Pengembangan Kewirausahaan Pada Komunitas Banteng Muda Banjar Tangkeban, Gianyar. Community Service Journal (CSJ), 6(1), 22–27. https://doi.org/10.22225/csj.6.1.2023.22-27
Sukarwan, A., & Wardani, R. (2022). Peran Perawat Dalam Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Pada Pemasangan Kateter Urin. Journal of Nursing Care and Biomoleculer, 7(1), 1–14. https://doi.org/10.32700/jnc.v7i1.252
Wiguna, I. M. A. P., & Cahyawati, P. N. (2022). Edukasi Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Dalam Upaya Penerapan Community Oriented Medical Education Di Desa Puhu, Gianyar. Wicaksana: Jurnal Lingkungan Dan Pembangunan, 6(1), 17–22. https://doi.org/10.22225/wicaksana.6.1.2022.17-22
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Putu Nita Cahyawati, Desak Putu Citra Udiyani, Agus Santosa

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.



