Penerapan Protokol Kesehatan Dalam Pencegahan Penularan Covid-19 pada Kelompok Karang Taruna Dharma Santhi
DOI:
https://doi.org/10.22225/wmmj.4.3.2025.249-254Keywords:
covid19, pencegahan, protokol kesehatan, cuci tanganAbstract
Penularan Covid-19 masih terjadi di tengah masyarakat. Salah satu pencegahan penularan Covid-19 adalah dengan cara vaksinasi dan melakukan edukasi kepada masyarakat. Partisipasi dari berbagai kalangan diperlukan dalam pencegahan penularan penyakit infeksi ini. Berdasarkan hasil wawancara dengan pihak dusun Darma Santhi ditemukan permasalahan bahwa kalangan pemuda pemudi yang terdapat di wilayah banjar tersebut tidak pernah mendapatkan sosialisasi dari pihak sekolah maupun puskesmas mengenai protokol kesehatan secara langsung selama pandemi ini. Solusi yang ditawarkan yakni dengan melakukan edukasi berupa penyuluhan kepada siswa, pendampingan protokol kesehatan pada saat proses pembelajaran dan memberikan bantuan kepada banjar terkait protokol kesehatan yang dapat digunakan pada sekolah di wilayah banjar tersebut. Hal ini ditawarkan untuk mencegah terjadinya kluster sekolah akibat penyebaran di dalam sekolah baik dari siswa maupun guru sekolah. Kegiatan ini akan diselenggarakan secara offline dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan dilakukan di ruang terbuka dengan jumlah minimal 10 orang. Target luaran berupa peningkatan pengetahuan, tersedianya sarana dan prasarana terkait protokol kesehatan di banjar.
References
1. UNESCO. Coronavirus Disease 2020 (COVID-19): Situat Report, 59. 2020;
2. Kesehatan K, Indonesia R. Profil Kesehatan Indonesia 2020. 2020.
3. Hayadi F. Perbedaan Penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 Di Perdesaan Dan Perkotaan Kabupaten Bengkulu Selatan. J Sains Kesehat. 2023;30(1):8–15.
4. Sudiarti PE, Zr Z, Ariesta M, Pahlawan U, Tambusai T. Penerapan Protokol Kesehatan Covid-19 Mahasiswa. J Kesehat Masy. 2021;5(April):466–71.
5. Yuliana A, Priatna M, Rahmiyani I, Amin S, Yeni A A, Indra I. Gambaran Tingkat Kesadaran Masyarakat Dalam Penerapan Protokol Kesehatan Di Masa Pandemi Covid-. J PengaMAS. 2022;4(3):259–69.
6. Kosviyanti E, Wati N, Kesehatan P, Protocol H, Kesehatan P, Penerapan T. COVID-19 PADA ANAK TK ISLAMIC CENTER Al-MUBARAK. 2021;247–53.
7. Astuti A, Sary L, Aryastuti N. Penerapan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 pada keluarga yang mengunjungi pasien rawat inap. Holistik J Kesehat. 2022;16(3):231–43.
8. Setligt CC, Rahman A, Mandagi CKF. Penerapan Kebijakan Protokol Kesehatan dalam Upaya Pencegahan Covid-19 di Kelurahan Buyungon Kabupaten Minahasa Selatan. J KESMAS. 2022;11(2):123–34.
9. Susilowati T, Nurromah A. Gambaran Penerapan Protokol Kesehatan 5 M Pada Mahasiswa Di Masa Pandemi Covid 19. Profesi (Profesional Islam Media Publ Penelit. 2023;19(No.2):100–8.
10. Sukmawati, Hasriwiani Habo Abbas, Masriadi. Pengaruh Protokol Kesehatan Terhadap Penularan Covid-19 di Wilayah Kerja Puskesmas Bulurokeng Kecamatan Biringkanaya. Wind Public Heal J. 2022;3(2):241–9.

