Peringatan Dini Terhadap Ancaman Banjir dan Longsor di Dusun Dukuh, Kintamani
DOI:
https://doi.org/10.22225/jad.5.1.2025.38-45Keywords:
Mitigasi Bencana, Early Warning System (EWS), Tim Siaga BencanaAbstract
Program Kemitraan Masyarakat (PKM) di Dusun Dukuh, Desa Abang Batudinding, Kecamatan Kintamani, dilaksanakan untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat menghadapi ancaman banjir bandang dan longsor. Wilayah ini sangat rentan terhadap bencana akibat kondisi geologi vulkanik, lereng terjal, serta intensitas hujan yang tinggi. Sebagai Dusun yang rawan bencana, dan sudah terbentuknya tim siaga bencana, perlu tetap dilakukan edukasi dan pemahaman teknologi peringatan dini sehingga kesiapsiagaan tetap berkelanjutan.Edukasi kesiapsiagaan dan Focus Group Discussion (FGD) dengan masyarakat, dilanjutkan dengan pemasangan alat Early Warning System (EWS) berbasis Internet of Things yang menunjukkan kondisi cuaca yang salah-satunya Adalah intensitas curah hujan. EWS di setting pada intensitas hujan 80 mm/jam dan 210 mm/jam dalam waktu 3 jam, untuk memberikan peringatan dini melalui bunyi dan notifikasi digital. Hasil evaluasi menunjukkan adanya peningkatan pemahaman masyarakat, dengan rata-rata nilai pre-test sebesar 70 meningkat menjadi 90 pada post-test, yang menandakan adanya peningkatan kesadaran terhadap potensi bencana dan prosedur evakuasi.Dampak kegiatan menunjukkan kesiapan Tim Siaga Bencana, serta kebermanfaatan nyata dalam mengurangi risiko korban jiwa maupun kerugian material. Ke depan, tim PKM merencanakan pengembangan prototipe sensor pergerakan lereng untuk memperkuat sistem peringatan dini yang telah terpasang. Dengan demikian, program ini menjadi model mitigasi yang dapat direplikasi di wilayah rawan bencana serupa.
References
1.Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). (2012). Peraturan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nomor 02 Tahun 2012 Tentang Pedoman Umum Pengkajian Risiko Bencana Badan.
2.Fathani, T. F., Karnawati, D., & Wilopo, W. (2016). An integrated methodology to develop a standard for landslide early warning systems. Natural Hazards and Earth System Sciences, 16(9), 2123–2135. https://doi.org/10.5194/nhess-16-2123-2016
3.Setiawan, I. W. A., Sinarta, I. N., & Eryani, I. G. A. P. (2023). Model Infrastruktur Penahan Aliran Longsor Bahan Rombakan (Debris Flow) Pada Batuan Vulkanik di Lereng Gunung Abang, Kintamani. Jurnal Manajemen Aset Infrastruktur & Fasilitas, 7(1), 67–76. https://doi.org/10.12962/j26151847.v7i1.20692
4.Sinarta, I. N., & Basoka, I. W. A. (2019). Safety factor analysis of landslides hazard as a result of rain condition infiltration on Buyan-Beratan Ancient Mountain. Journal of Physics: Conference Series, 1402(2). https://doi.org/10.1088/1742-6596/1402/2/022002
5.Sinarta, I. N., Ika Wahyuni, P., & Aryastana, P. (2019). Debris Flow Hazard Assessment Based on Resistivity Value and Geological Analysis In Abang Mountain, Geopark Batur, Bali. International Journal of Civil Engineering and Technology, 10(11), 11–18. http://www.iaeme.com/ijciet/issues.asp?JType=IJCIET&VType=10&IType=11
6.Sinarta, I. N., Rifa’i, A., Fathani, T. F., & Wilopo, W. (2017). Slope Stability Assessment Using Trigger Parameters and SINMAP Methods on Tamblingan-Buyan Ancient Mountain Area in Buleleng Regency, Bali. Geosciences, 7(4), 110. https://doi.org/10.3390/geosciences7040110
7.Sinarta, I. N., Rifa’i, A., Fathani, T. F., & Wilopo, W. (2020). Spatial analysis of safety factors due to rain infiltration in the buyan-beratan ancient mountains. International Review of Civil Engineering, 11(2), 90–97. https://doi.org/10.15866/IRECE.V11I2.17668
8.Sinarta, I. N., Sumanjaya, A. A. G., Kumara, I. M. S., Bhaskara, I. M. A., & Made, I. (2024). Kesiapsiagaan dan Pemetaan Aliran Longsor Bahan Rombakan ( Debris Flow ). Jurnal Abdi Daya, 4(2), 1–11. https://doi.org/https://doi.org/10.22225/jad.4.2.2024.1-11
9.Sinarta, I. N., & Wahyuni, P. I. (2022). Analisis Potensi Longsor Rombakan (Debris Flow) denganPemodelan Aliran di Lereng Gunung Abang, Kintamani, Bali. In Media Komunikasi Teknik Sipil (Vol. 28, Issue 2).
10.Thiebes, B. (2012). Landslide Analysis and Early Warning Systems (Issue 1996). https://doi.org/10.1007/978-3-642-27526-5
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Jurnal Abdi Daya

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.



